Detail Cantuman


No image available for this title

03 Tesis

PENINGKATAN DAYA SAING PT DIRGANTARA INDONESIA (PERSERO) MENGGUNAKAN KONSEP VALUE CHAIN GUNA MENGHADAPI PERSAINGAN GLOBAL



Penelitian ini dilatarbelakangi oleh globalisasi industri pertahanan yang meningkatkan persaingan antar industri pertahanan di dunia. Permasalahan tersebut berdampak pada rendahnya daya saing PT Dirgantara Indonesia (Persero) di tingkat global. Akibat daya saing yang rendah menyebabkan berkurangnya perolehan pasar dan keuntungan perusahaan. Konsep value chain diperlukan untuk menciptakan strategi daya saing dengan menganalisis aktivitas rantai nilai yang membentuk suatu unit bisnis. Strategi disusun dengan mempertimbangkan kekuatan, kelemahan, peluang dan ancaman. Penyusunan strategi diikuti dengan identifikasi dan analisis kendala daya saing untuk memperbaiki kinerja perusahaan. Berdasarkan hal tersebut maka penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi value chain dan kendala daya saing PT Dirgantara Indonesia (Persero) dalam menghadapi persaingan global. Guna mencapai tujuan tersebut, penelitian ini menggunakan pendekatan value chain, SWOT dan theory of constraint. Penelitian ini menunjukkan bahwa perusahaan mampu memberikan nilai lebih melalui peningkatan kualitas dan pengurangan biaya pada aktivitas value chain. Berdasarkan analisis SWOT, strategi value chain yang sesuai adalah growth oriented strategy. Strategi tersebut terdiri dari pemasaran intensif diikuti dengan peningkatan berkelanjutan pada proses operasi, pemasaran, pelayanan dan logistik produk pesawat CN235 menggunakan platform digital, dan pemasaran pesawat CN235 yang sudah ditingkatkan kemampuannya. Sedangkan berdasarkan analisis theory of constraint didapatkan bahwa kendala utama daya saing PT Dirgantara Indonesia (Persero) adalah kendala pasar. Perusahaan mengatasi kendala pasar melalui peningkatan komunikasi serta kepercayaan pelanggan dan menyusun recovery plan dengan mencari calon prospek baru.


Ketersediaan

T.41.22.007T.41.22.007Perpustakaan Universitas Pertahanan RI - SalembaTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
T.41.22.007
Penerbit Universitas Pertahanan Republik Indonesia : Bogor.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Fakultas
-
Program Studi
S-2 Industri Pertahanan
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
NIM
120200401007

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas


search

masukkan satu atau lebih kata kunci dari judul, pengarang, atau subyek



Advanced Search

Masukan judul koleksi

  • SEARCHING...

Masukan pengarang koleksi

  • SEARCHING...

Masukan subjek koleksi

Masukan ISBN/ISSN koleksi

Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this