Detail Cantuman


No image available for this title

03 Tesis

REINTEGRASI RETURNEES PEREMPUAN ISLAMIC STATE OF IRAQ AND SYRIA (ISIS) SEBAGAI PENGUATAN PERTAHANAN NEGARA DI INDONESIA



Reintegrasi returnees perempuan Islamic State of Iraq and Syria (ISIS) memiliki peran strategis dalam rangka memulihkan kondisi returnees perempuan dan menentukan orientasi tindakan returnees selanjutnya. Dalam penelitian ini, reintegrasi terhadap perempuan Islamic State of Iraq and Syria (ISIS) diarahkan untuk mencapai tujuan nasional khususnya dalam pembangunan penguatan pertahanan negara di Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif analisis. Teori dan konsep yang digunakan yaitu konsep pertahanan Negara, teori strategi, returnees, teori reintegrasi sosial, dan teori pemberdayaan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kehadiran returnees perempuan Islamic State of Iraq and Syria (ISIS) di Indonesia menghadirkan setidaknya dua ancaman yaitu ancaman primer yang didorong oleh faktor eksternal dan ancaman sekunder yang didorong oleh faktor internal. Adapun reintegrasi yang sudah terlaksana terhadap returnees perempuan Islamic State of Iraq and Syria (ISIS) sudah dinilai cukup baik namun masih terhadap beberapa kendala yang perlu menjadi evaluasi oleh pelaksana program reintegrasi baik kementerian/lembaga/instansi, pemerintah daerah dan masyarakat itu sendiri. Dalam upaya membangun penguatan pertahanan Negara di Indonesia, reintegrasi returnees perempuan Islamic State of Iraq and Syria (ISIS) perlu dioptimalkan baik dalam aspek yuridis, kelembagaan, maupun program pembinaan atau pemberdayaan.


Ketersediaan

Tidak ada salinan data


Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
-
Penerbit Universitas Pertahanan Republik Indonesia : Bogor.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Fakultas
Strategi Pertahanan
Program Studi
S-2 Peperangan Asimetris
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
NIM
120210102019

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas


search

masukkan satu atau lebih kata kunci dari judul, pengarang, atau subyek



Advanced Search

Masukan judul koleksi

  • SEARCHING...

Masukan pengarang koleksi

  • SEARCHING...

Masukan subjek koleksi

Masukan ISBN/ISSN koleksi

Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this