Detail Cantuman


No image available for this title

03 Tesis

IMPLEMENTASI PROGRAM TENAGA KERJA MANDIRI PURNA PEKERJA MIGRAN INDONESIA DALAM MENDUKUNG EKONOMI PERTAHANAN



Pekerja Migran Indonesia adalah setiap warga negara Indonesia yang akan, sedang, atau telah melakukan pekerjaan dengan menerima upah di luar wilayah Republik Indonesia. Pekerja Migran Indonesia (PMI) sebagai ‘pahlawan’ devisa bagi negeri melalui pendapatan remitansi ekonomi dalam bentuk devisa negara dan juga PMI sebagai representasi wajah Indonesia di luar negeri. Maka dari itu, PMI berhak memperoleh keistimewaan atas sumbangsihnya pada negara salah satunya melalui peningkatan kesejahteraan setelah purna bekerja sebagai pekerja migran Indonesia dan Kembali ke tanah air. Program Tenaga Kerja Mandiri Purna Pekerja Migran Indonesia - Pemberdayaan Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang diselenggarakan oleh Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia merupakan suatu upaya pemerintah dalam meningkatkan pengetahuan dan keterampilan kepada PMI dan keluarganya. Tujuannya adalah agar PMI dapat berusaha secara mandiri menjadi wirausaha atau menjadi tenaga kerja yang lebih berkualitas. Sehingga PMI Purna tidak lagi berpikir untuk bekerja kembali ke luar negeri. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Implementasi Program Tenaga Kerja Mandiri Purna Pekerja Migran Indonesia dalam Mendukung Ekonomi Pertahanan serta upaya Program Tenaga Kerja Mandiri Purna Pekerja Migran Indonesia dalam Mendukung Ekonomi Pertahanan. Disusun dengan metode kualitatif deskriptif. Data penelitian diambil dari data primer, sekunder dan observasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi Program Tenaga Kerja Mandiri Purna Pekerja Migran Indonesia dilakukan sebagai salah satu upaya pelaksanaan pemberdayaan Pekerja Migran Indonesia dan keluarganya, program ini mendukung ekonomi pertahanan melalui penguatan pelindungan dan pemberdayaan Pekerja Migran Indonesia. Selain itu, Upaya Purna Pekerja Migran Indonesia dapat mandiri setelah kembali ke tanah air juga dilakukan oleh BP2MI dalam memberikan pelindungan ekonomi yang dilaksanakan melalui: edukasi keuangan Pekerja Migran Indonesia dan keluarganya, pelatihan kewirausahaan Pekerja Migran Indonesia dan keluarganya, fasilitasi pembentukan Sentra Usaha Pekerja Migran Indonesia, fasilitasi pembentukan Koperasi Pekerja Migran Indonesia, dan fasilitasi pengembangan dan pembinaan usaha Pekerja Migran Indonesia.


Ketersediaan

Tidak ada salinan data


Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
-
Penerbit Universitas Pertahanan Republik Indonesia : Bogor.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Fakultas
Manajemen Pertahanan
Program Studi
S-2 Ekonomi Pertahanan
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
NIM
120200203005

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas


search

masukkan satu atau lebih kata kunci dari judul, pengarang, atau subyek



Advanced Search

Masukan judul koleksi

  • SEARCHING...

Masukan pengarang koleksi

  • SEARCHING...

Masukan subjek koleksi

Masukan ISBN/ISSN koleksi

Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this