Detail Cantuman


No image available for this title

03 Tesis

STRATEGI PENANGANAN KONFLIK PERBATASAN RIRDTL GUNA RESOLUSI DAMAI DI HAUMENI ANA DALAM RANGKA KEAMANAN NASIONAL



Batas Negara Republik Indonesia dengan Republik Demokratik Timor Leste memiliki 2 permasalahan penegasan batas yaitu Unresolved Segment dan Unsurveyed Segment. Desa Haumeni Ana yang terletak di Kecamatan Bikomi Nilulat, Kabupaten Timor Tengah Utara, Provinsi Nusa Tenggara Timur merupakan salah satu titik Unsurveyed Segment. Penegasan batas wilayah ini sesuai dengan Provisional Agreement tahun 2005 yang berlandaskan Traktat 1904 dan keputusan Permanent Court of Arbitration (PCA) 1914. Namun, masyarakat Haumeni Ana menolak penegasan ini, menganggapnya sebagai produk penjajah dan bertentangan dengan kesepakatan adat yang lebih dahulu menetapkan batas wilayah Haumeni Ana dan Passabe (Distrik Oecusse-RDTL). Tujuan penelitian ini menganalisis strategi dan peran Pemerintah dalam menangani konflik di Desa Haumeni Ana pada konteks Unsurveyed Segment. Metodologi penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus melalui wawancara terhadap 8 informan yang terdiri dari pejabat Kementerian Dalam Negeri, BNPP,TNI, Pemerintah Daerah Kab. TTU, dan Masyarakat Desa Haumeni Ana, melakukan observasi lapangan serta studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa akar masalah dari konflik ini terjadi karena ketidakcocokan antara pengakuan hukum internasional dan praktik adat lokal dalam penentuan batas negara. Maka dapat disimpulkan bahwa perlunya pemerintah berperan sebagai mediator inklusif yang mempertimbangkan aspek hukum, sosial, budaya, dan ekonomi serta melakukan strategi penyelesaian konflik yang mencakup keseimbangan antara kepatuhan internasional dan perlindungan hak-hak lokal, dengan penekanan pada dialog, pengakuan hak ulayat, dan kompensasi komprehensif.


Ketersediaan

Tidak ada salinan data


Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
T.33.24.005
Penerbit Universitas Pertahanan Republik Indonesia : Bogor.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Fakultas
Keamanan Nasional
Program Studi
S-2 Damai dan Resolusi Konflik
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
NIM
120220303005

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas


search

masukkan satu atau lebih kata kunci dari judul, pengarang, atau subyek



Advanced Search

Masukan judul koleksi

  • SEARCHING...

Masukan pengarang koleksi

  • SEARCHING...

Masukan subjek koleksi

Masukan ISBN/ISSN koleksi

Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this