Detail Cantuman


Image of SISTEM DETEKSI DINI DAN TANGGAP DINI PEMERINTAH DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA DALAM PENCEGAHAN KONFLIK BERNUANSA AGAMA TAHUN 2014-2017

03 Tesis

SISTEM DETEKSI DINI DAN TANGGAP DINI PEMERINTAH DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA DALAM PENCEGAHAN KONFLIK BERNUANSA AGAMA TAHUN 2014-2017



Sistem deteksi dini dan tanggap dini konflik oleh pemerintah daerah merupakan suatu hal yang penting untuk menghentikan konflik bernuansa agama yangterjadi. Hal ini penting untuk dianalisis karena konflik yang bernuansa agama pada tahun 2014-2017 yang ada di Daerah Istimewa Yogyakarta dikhawatirkan memberikan keretakan hubungan antar masyarakat dan sangat berpengaruhterhadap toleransi beragama. Penelitian ini bertujuan menganalisis konflik bernuansa agama di Daerah Istimewa Yogyakarta tahun 2014-2017 danmenganalisis sistem deteksi dini dan tanggap dini oleh pemerintah DaerahIstimewa Yogyakarta dalam pencegahan konflik bernuansa agama tahun 20142017.
Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data primer melalui wawancara, observasi serta data sekunder melalui studi pustaka. Hasil penelitian yang di dapat adalah konflik terjadi disebabkan oleh faktor structural pendidikan dan kebijakan, trigger berupa pembangunan rumah ibadah, siar agama, eksklusifisme dan penyebaran agamaserta adanya agresifisme yang ditandai dengan stereotip dan prasangka sebagaiakselerator. Sistem deteksi dini dan tanggap dini oleh pemerintah Daerah Istiewa Yogyakarta dalam pencegahan konflik bernuansa agama tahun 2014-2017 yang dilakukan belum cukup maksimal. Hal ini dikarenakan kurangnya SDM, belummumpuninya SDM dalam merespon kerawanan-kerawanan sosial dengan prinsip-prinsip perdamaian dan hanya fokus terhadap prinsip-prinsip mayoritasianisme serta stabilitas masyarakat. Selain itu, deteksi dini yang dilakukan hanya pada deteksi setelah terjadinya konflik yang mengakibatkan deteksi dini pencegahan konflik tidak berjalan dengan baik.


Ketersediaan

T2032T001/2018 KRI SRuang Referensi Perpustakaan Universitas PertahananTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
T.33.19.020
Penerbit Universitas Pertahanan Republik Indonesia : Bogor.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
T001/2018
Fakultas
Keamanan Nasional
Program Studi
S-2 Damai dan Resolusi Konflik
Tipe Pembawa
Print
Edisi
Softcopy
Subyek
NIM
120170303016

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas


search

masukkan satu atau lebih kata kunci dari judul, pengarang, atau subyek



Advanced Search

Masukan judul koleksi

  • SEARCHING...

Masukan pengarang koleksi

  • SEARCHING...

Masukan subjek koleksi

Masukan ISBN/ISSN koleksi

Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this